
Bola.net - Hidup ini tak lepas dari masalah. Semua masalah yang ada kadang membuat hati gundah. Di situ, kesabaran sangat dibutuhkan.
Hati yang gundah tak boleh dibiarkan. Kata-kata bijak tentang kesabaran bisa membantu meredakannya.
Berikut ini ada 30 kata bijak tentang kesabaran yang bisa berguna di saat kamu sedang menghadapi periode tak menyenangkan dalam kehidupan.
Advertisement
Kata-kata Bijak Tentang Kesabaran
1. "Cinta itu perang, yakni perang yang hebat dalam rohani manusia. Jika ia menang, akan didapati orang yang tulus ikhlas, luas pikiran, sabar dan tenang hati. Jika ia kalah, akan didapati orang yang putus asa, sesat, lemah hati, kecil perasaan, dan bahkan kadang-kadang hilang kepercayaan pada diri sendiri". -Buya Hamka
2. "Kesabaran itu terdapat dua macam: sabar atas sesuatu yang tidak kau inginkan dan sabar menahan sesuatu yang tidak kau inginkan". -Ali bin Abi Thalib
3. "Orang bodoh seringkali beralasan sabar terhadap segala sesuatu, yang sebenarnya dia mengalah dengan keadaan tanpa pernah berusaha". -Albert Einstein
4. "Hanya karena seseorang itu sabar tingkat langit, maka bukan berarti dia lantas bisa disakiti, diinjak begitu saja. Hanya karena seseorang kuat, strong, maka bukan berarti dia jadi layak dikecewakan, dikhianati, dan diperlakukan tidak adil". -Tere Liye
5. "Segala sesuatu yang baik, selalu datang di saat terbaiknya. Persis waktunya. Tidak datang lebih cepat, pun tidak lebih lambat. Itulah kenapa rasa sabar itu harus disertai keyakinan". -Tere Liye
6. "Sabar itu gak ada batasnya, kalau ada batasnya berarti gak sabar". -Abdurraham Wahid
7. "Raihlah ilmu, dan untuk meraih ilmu belajarlah tenang dan sabar". -Ummar bin Khattab
8. "Ketahuilah bahwa sabar, jika dipandang dalam permasalahan seseorang adalah ibarat kepala dari suatu tubuh. Jika kepalanya hilang maka keseluruhan tubuh itu akan membusuk. Sama halnya, jika kesabaran hilang, maka seluruh permasalahan akan rusak". -Ali bin Abi Thalib
9. "Jatuh hati mengajarkan aku bagaimana memberanikan diri. Juga bagaimana menjadi sabar saat kau tinggalkan sendiri". -Boy Candra
10. "Timur adalah kita yang terjaga lebih dulu, timur adalah Indonesia yang tak sabar menunggu". -Najwa Shihab
11. "Tetap sabar, semangat, dan tersenyum. Karena kamu sedang menimba ilmu di Universitas Kehidupan. Allah menaruhmu di tempatmu yang sekarang bukan karena kebetulan". -Dahlan Iskan
12. "Semua keberhasilan terbaik Anda, datang setelah kekecewaan besar yang Anda hadapi dengan sabar". -Mario Teguh
13. "Kemampuan merasakan nikmat sabar tergantung sejauh mana keimanan kita terhadap takdir yang Allah tetapkan". -Aa' Gym
14. "Hati yang sabar, pemikiran yang religius, tindakan yang baik". -Soeharto
15. "Diam-diam bertahan, diam-diam menderita dan sabar menunggu". -Martin Luther King
16. "Istri yang tidak menyaksikan suaminya memancing, tidak akan tahu betapa sabar lelaki yang dinikahinya". -Edgar W. Howe
17. "Cinta adalah sabar. Orang-orang yang sabar akan memperoleh cinta yang istimewa'. -Tere Liye
18. "Tidak ada penghinaan yang akan membuat kita sengsara jika kita jadikan hal itu sebagai ladang amal untuk meningkatkan kemuliaan dengan memaafkan dan sabar". -Aa' Gym
19. "Aku mencintaimu dengan sadar dan akan terus mencintaimu dengan sabar". -Moammar Emka
20. "Terkadang ada kalanya orang sabar itu meninggalkan apa yang membuatnya sabar ketika semua pengorbanan, ketulusan kesetiaan, dan cinta tidak pernah dihargai lagi". -Indah Riyana
21. "Politik itu mulia. Cara untuk memperjuangkan nilai. Politik praktis juga umumnya bising berintrik. Butuh nalar jernih dan sabar dalam menavigasinya". -Ridwan Kamil
22. "Jika kita 'tidak mudah menyerah', maka kita sudah dekat sekali dengan kesuksesan. Karena di dunia ini, ada dua orang yang susah sekali dikalahkan: 1. orang yang sabar; 2. orang yang tidak mudah menyerah". -Tere Liye
23. "Saya bisa sabar menghadapi kebodohan, tapi tidak tahan dengan orang bodoh yang membanggakan kebodohannya". -Dame Edith
24. "Sabar memiliki dua sisi, sisi yang satu adalah sabar, sisi yang lain adalah bersyukur kepada Allah". -Ibnua Mas'ud
25. "Rahmat sering datang kepada kita dalam bentuk kesakitan, kehilangan dan kekecewaan; tetapi kalau kita sabar, kita segera akan melihat bentuk aslinya". -Josehp Adison
26. "Sebuah musibah akan menjadi kenikmatan jika kita berhasil menyikapinya dengan syukur, sabar, dan tawakal serta mampu mengambil hikmah dari setiap kejadian". -Aa' Gym
27. "Dari begitu banyak sahabat, dan tak menemukan sahabat yang lebih baik daripada menjaga lidah. Aku memikirkan tentang semua pakaian, tetapi tidak menemukan pakaian yang lebih baik daripada takwa. Aku merenungkan tentang segala jenis amal baik, namun tidak mendapatkan yang lebih baik daripada memberi nasihat baik. Aku mencari segala bentuk rezeki, tapi tidak menemukan rezeki yang lebih baik daripada sabar". -Ummar bin Khattab
28. "Jangan sepelekan murkanya orang sabar dan kecewanya orang yang sudah menjaga, menyayangi, mencintai kita dengan tulus. Karena perasaan orang yang sudah kecewa, akan sulit diobati". -Indah Riyana
29. "Membuat kopi itu ritual laki-laki. Buat Ayah, semua langkah mulai dari memilih beans, grinding, sampai kopinya siap diseduh, prosesnya seperti hidup seorang laki-laki. Sebagai laki-laki, tugas utama kita adalah mengambil pilihan terbaik untuk diri kita sendiri dan orang-orang yang dekat dan tergantung pada kita. Sering proses mengambil pilihan ini nggak bisa sebentar, harus sabar. Sama seperti Ayah sabar memilih-milih biji kopi terbaik, sabar juga menjalani proses membuatnya sampai jadi secangkir kopi yang pantas dibanggakan karena enak banget". -Ika Natassa
30. "Hidup ini dipergilirkan satu sama lain. Kadang kita di atas, kadang kita di bawah. Kadang kita tertawa, lantas kemudian kita terdiam, bahkan menangis. Itulah kehidupan. Barang siapa yang sabar, maka semua bisa dilewati dengan hati lapang". -Tere Liye
Sumber: Jago Kata
Disadur dari: Bola.com/Rheza Aditya Gradianto/Aning Jati
Published: 9 Juni 2020
Baca Artikel-artikel Menarik Lainnya:
Advertisement
Berita Terkait
-
Lain Lain 15 September 2020 18:15
-
Lain Lain 15 September 2020 18:00
-
Lain Lain 15 September 2020 17:45
Banyak Khasiat untuk Kesehatan, Inilah 5 Manfaat Positif Lemon Tea
-
Lain Lain 15 September 2020 17:30
Tidak Rumit Lho, Inilah 5 Resep Es Krim dan Cara Pembuatannya
-
Bolatainment 15 September 2020 16:55
Porto Pecat Pelatih Kiper Mereka karena Kedapatan Rayakan Gelar Tim Rival
LATEST UPDATE
-
Liga Spanyol 21 Maret 2025 05:24
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 05:12
-
Bolatainment 21 Maret 2025 05:05
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 05:03
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 04:55
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 04:48
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...