Zouma Lebih Condong ke Inter Ketimbang Chelsea dan Monaco

Zouma Lebih Condong ke Inter Ketimbang Chelsea dan Monaco
Kurt Zouma (c) AFP
Bola.net - Misteri mengenai ke mana bek masa depan Timnas Prancis, Kurt Zouma akan hengkang nampaknya mulai menemui titik terang. Chairman Saint Etienne, Roland Romeyer telah mengisyaratkan bahwa Internazionale memiliki peluang terbesar untuk mendapatkan pemain 19 tahun ini.

"Tiga klub telah menyatakan minat kepada Kurt. Yang terdepan adalah Inter, mereka terlihat sangat serius, dan kami juga sangat tertarik dengan tawaran mereka," ungkap Romeyer.

Meski demikian, Romeyer tidak menutup kemungkinan Zouma akan gabung ke klub lain. Ia menyebut bahwa setidaknya ada tiga klub lain yang meminati pemain keturunan Republik Afrika Tengah tersebut.

"Chelsea dan Jose Mourinho membuka negosiasi untuk mendapatkan Kurt, begitu juga AS Monaco yang tengah membangun proyek besar. Newcastle juga meminati Kurt, namun ia sepertinya lebih memprioritaskan tiga klub sebelumnya."

Meskipun masih berusia belia, namun Zouma telah menjadi andalan utama di lini belakang Saint Etienne. Total pemain kelahiran Lyon ini telah tampil dalam 60 laga dengan koleksi 4 gol sejak promosi ke tim utama pada tahun 2011 lalu.[initial]

 (si/mri)