
Bola.net - Legenda Chelsea Gianfranco Zola merasa ragu The Blues membutuhkan jasa Romelu Lukaku, terlebih karena mereka masih punya seorang Timo Werner.
Chelsea mencari striker baru pada musim panas ini. Sebelumnya mereka disebut menginginkan jasa Erling Haaland.
Akan tetapi Chelsea kesulitan untuk bisa membujuk Borussia Dortmund melepasnya. Jadi The Blues pun mengalihkan bidikannya pada Lukaku.
Advertisement
Chelsea lantas disebut memang serius menginginkan Lukaku. Mereka bahkan disebut sudah melancarkan tawaran tukar tambah pemain yang menggiurkan.
Zola Penasaran
Tawaran Chelsea ditolak oleh Inter Milan. Akan tetapi Inter dikabarkan siap untuk melepas Romelu Lukaku dengan bandrol 100 juta pounds.
Kabar ini ditanggapi oleh Gianfranco Zola. Ia mengaku penasaran untuk melihat Romelu Lukaku beraksi di lini serang Chelsea yang tak cukup produktif.
“Saya penasaran untuk menontonnya, juga karena Chelsea banyak menciptakan [peluang] tetapi sedikit menyelesaikan, jadi mereka membutuhkan seorang striker,” ujarnya seperti dikutip oleh Tuttomercatoweb.
Zola tak Yakin Soal Perekrutan Lukaku
Namun Gianfranco Zola mengatakan ia merasa ragu bahwa Chelsea benar-benar membutuhkan servis Romelu Lukaku. Sebab mereka masih memiliki Timo Wener.
Ia mengatakan Werner memang bukan striker yang tajam. Namun ia masih bisa memberikan sumbangsih lainnya bagi Chelsea.
“Namun, saya menyukai tim Chelsea yang menang di Eropa,” seru pria yang pernah tujuh tahun membela Chelsea itu.
“Mungkin, Werner telah melewatkan banyak peluang, tetapi ia selalu tersedia untuk rekan satu timnya dan membuka ruang untuk mereka. Jadi saya penasaran, tapi saya menyukai Chelsea apa adanya," pungkas Zola.
Romelu Lukaku pernah membela Chelsea selama tiga tahun, tepatnya dari tahun 2011 sampai 2014. Di sana ia hanya tampil sebanyak 15 kali saja di semua ajang kompetisi.
(Tuttomercatoweb)
Jangan Lewatkan:
- Tensi Memanas! Penjualan Lukaku ke Chelsea Ditentang Marotta dan Bikin Inzaghi Emosi
- Timo Werner Diyakini Siap Berduet dengan Romelu Lukaku!
- Selain Romelu Lukaku, Wilfried Zaha Juga Beri 'Uang Kaget' untuk Manchester United
- Romelu Lukaku Datang, Chelsea Auto Juara Premier League?
- 7 'Korban' Transfer Romelu Lukaku di Chelsea: Timo Werner Out, Christian Pulisic jadi Wingback?
- Kepergian Romelu Lukaku Akan Lukai Fans Inter Milan
- Jika Lukaku Pergi, Fans Inter Harus Mengerti
- Mungkinkah Chelsea Membeli Romelu Lukaku dan Erling Haaland Sekaligus?
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Italia 4 Agustus 2021 19:26
Inter Milan Sudah Siap Lepas Lukaku ke Chelsea, Segini Harganya
-
Liga Inggris 4 Agustus 2021 16:40
-
Liga Inggris 4 Agustus 2021 16:00
Chelsea Datangkan Romelu Lukaku, Manchester United Dapat Durian Runtuh
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 08:01
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 07:40
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 07:38
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 07:35
-
Piala Dunia 21 Maret 2025 07:32
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 07:27
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...