Zola: Level Hazard Dekati Messi dan Ronaldo

Zola: Level Hazard Dekati Messi dan Ronaldo
Selebrasi Gol Eden Hazard (c) AFP

Bola.net - - Mantan pemain Chelsea, Gianfranco Zola, percaya bahwa Eden Hazard bisa menyamai level dua pemain terbaik dunia Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi.

Musim ini, pemain asal Belgia tersebut telah mengumpulkan tujuh gol dalam 13 penampilan di Premier League. Setelah mengantar timnya menang atas Tottenham, Minggu , The Blues kini berada di puncak klasemen sementara.

Jika dibandingkan dengan musim lalu, penampilan Hazard terlihat sangat berbeda. Tahun kemarin, pemain 25 tahun tersebut hanya bisa mengumpulkan empat gol dari 31 penampilan di EPL.

"Ia sudah dekat dengan Messi dan Ronaldo, ia punya potensi itu. Ia hanya perlu bermain konsisten di atas lapangan." puji Zola pada Hazard seperti dikutip Tribal Football.

"Musim lalu, ia tak bermain bagus , tapi saya yakin tahun ini ia sudah lebih dewasa dan mampu mencapai level maksimal."

(tf/shd)