Zlatan Ibrahimovic Batal Pulang ke AC Milan?

Zlatan Ibrahimovic Batal Pulang ke AC Milan?
Zlatan Ibrahimovic (c) AP Photo

Bola.net - Tarik ulur masa depan Zlatan Ibrahimovic kembali berlanjut. Sang striker diberitakan batal bergabung dengan AC Milan di bulan Januari nanti.

Penyerang asal Swedia itu resmi menyudahi kontraknya dengan LA Galaxy. Striker 38 tahun itu saat ini tengah mencari klub baru untuk menjadi pelabuhan karir berikutnya.

Beberapa hari yang lalu, Zlatan memberikan petunjuk bahwa ia akan kembali ke Italia. Banyak pihak meyakini bahwa ia akan kembali membela AC Milan, klub yang ia bela beberapa tahun yang lalu.

Calciomercato membenarkan bahwa ada proses negosiasi antara Milan dan Zlatan. Namun mereka menyebut bahwa kesepakatan transfer itu masih jauh dari kata deal.

Simak situasi transfer Zlatan selengkapnya di bawah ini.

1 dari 3 halaman

Faktor Gaji

Menurut laporan tersebut, kepulangan Zlatan ke San Siro masih terhalang oleh besaran gaji yang ia inginkan.

Zlatan diberitakan menghargai dirinya cukup tinggi. Ia menilai ia masih layak dihargai seharga dengan striker-striker terbaik di Serie A.

Namun manajemen Milan menolak tawaran tersebut karena sang striker dianggap sudah terlalu tua dan tidak layak dihargai semahal itu.

2 dari 3 halaman

Nego Alot

Laporan tersebut mengklaim bahwa pihak Milan masih mengupayakan agar Zlatan agar tetap merapat ke San Siro.

Mereka dijadwalkan bertemu dengan Mino Raiola dalam waktu dekat. Mereka akan membahas besaran kontrak yang akan diterima Zlatan di San Siro.

Pihak Milan berharap agar kubu Zlatan bersedia menurunkan tuntutan mereka agar kesepakatan bisa tercapai di antara kedua pihak.

3 dari 3 halaman

Klub Lain

Selain Milan, ada beberapa klub lain yang dirumorkan tertarik merekrut Zlatan.

Ada Bologna dan Napoli yang diberitakan tengah mencoba merayu Zlatan untuk bergabung dengan klub mereka.

(Calciomercato)