
Bola.net - - Gelandang andalan Napoli, Piotr Zielinski mengungkapkan bahwa dirinya tak pernah menerima pendekatan dari raksasa Premier League, Liverpool.
Zielinski musim ini memasuki musim ketiganya bersama Napoli. Sejauh ini, pemain asal Polandia itu selalu menjadi pemain yang konsisten saat bermain di lini tengah Napoli.
Performa apik Zielinski ini menarik perhatian Liverpool. Klub Merseyside itu sudah cukup lama mengamati perkembangan Zielinskidi Napoli.
Advertisement
Bantahan Zielinski
Bahkan, kabarnya pemain 24 tahun itu sempat menggelar pembicaraan langsung dengan manajer Liverpool, Jurgen Klopp. Namun kini ia membantahnya.
"Saya tak pernah berbicara dengan Klopp. Tak ada yang perlu dikatakan mengenai Liverpool atau siapa pun tim lainnya," ujar Zielinski kepada sportowefakty.
"Saya bahagia di Napoli. Saya bekerja dengan pelatih yang membuat saya belajar banyak darinya. Saya ingin menampilan permainan sepakbola terbaik saya di sisa musim ini dan kita akan lihat apa yang terjadi," tambahnya.
Perpanjangan Kontrak
Lebih lanjut, Zielinski juga mengungkapkan bahwa dirinya kini tengah menggelar negosiasi perpanjangan kontrak dengan kubu Napoli.
"Perwakilan saya tengah membicarakan perpanjangan kontrak dengan Napoli dan saya hanya fokus bermain sepakbola," tutur Zielinski.
"Ada kalanya ketika saya sering memikirkan masa depan saya, dan itu terlihat dari mental dan penampilan saya. Sekarang saya menyerahkan hal tersebut kepada agen saya," sambungnya.
"Saya bahagia di Napoli, saya masih memiliki dua tahun sisa kontrak dan saya ingin memenangi sesuau bersama klub ini. Itu akan sangat berarti bagi fans dan saya sendiri. Selain itu, akan menyenangkan jika bisa menuliskan saya dalam sejarah Napoli," tukasnya.
Video Menarik
Berita video tentang Piala Presiden 2019 yang akan ditayangkan di Indosiar.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 19 Februari 2019 21:37
-
Liga Champions 19 Februari 2019 19:52
Kemenangan Atas Bayern Bisa Bantu Liverpool Menangi Premier League
-
Liga Champions 19 Februari 2019 18:32
-
Liga Champions 19 Februari 2019 18:12
Jika Main Sebagai Bek, Fabinho Diklaim Bakal Dimangsa Lewandowski
-
Liga Inggris 19 Februari 2019 17:47
Scholes: Rivalitas Liverpool - MU Masih yang Terbesar di Inggris
LATEST UPDATE
-
Liga Inggris 23 Maret 2025 02:45
-
Liga Italia 23 Maret 2025 02:32
-
Liga Spanyol 23 Maret 2025 02:15
-
Liga Italia 23 Maret 2025 02:02
-
Liga Spanyol 23 Maret 2025 01:32
-
Liga Inggris 23 Maret 2025 01:02
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...