Zenga: Saya Tidak Akan Dilirik Inter

Zenga: Saya Tidak Akan Dilirik Inter
Walter Zenga (c) AFP
- Pelatih Wolverhampton Wanderers, Walter Zenga buka suara mengenai kans dirinya melatih Inter Milan di masa depan. Zenga menyebut dengan kondisinya saat ini, ia tidak akan diperhitungkan untuk menjadi pelatih klub sebesar Inter.


Zenga sendiri merupakan salah satu nama yang identik dengan Nerrazurri. Pelatih berkepala plontos itu menghabiskan 16 tahun karirnya untuk menjaga mistar gawang Inter Milan.


Zenga sendiri mengakui ingin melatih tim masa kecilnya tersebut namun ia tidak punya cukup pengalaman untuk itu. "Sebenarnya saya punya tawaran untuk menjadi pelatih di Italia, namun tawaran tersebut tidak cukup untuk membuat saya diperhitungkan sebagai calon pelatih Inter" ungkap Zenga kepada Inter It.


"Namun saya pribadi sudah memikirkan hal itu [Melatih Inter Milan] namun saya pikir waktu yang tepat untuk itu sudah lewat dan saya tidak bisa kembali ke sana" tandas Zenga.[initial]


 (InIt/dub)