Zeman: Saya Telah Memberikan Segalanya

Zeman: Saya Telah Memberikan Segalanya
Zdenek Zeman harus rela meletakkan jabatannya © AFP
Bola.net - Kebersamaan AS Roma dengan Zdenek Zeman telah resmi berakhir setelah pihak klub memutuskan untuk memecatnya. Kekalahan 2-4 dari Cagliari disebut-sebut menjadi pemicunya.

Awal musim ini, kedatangan Zeman sempat memberikan asa besar bagi kebangkitan AS Roma. Harapannya jelas, Roma mampu menampilkan sepakbola atraktif dan ofensif seperti filosofi Zeman selama ini.

Hasilnya pun terbukti, dari sisi ketajaman, AS Roma menjadi tim yang paling banyak mencetak gol dengan 49 gol. Namun ketajaman di depan gawang lawan itu tak diimbangi dengan kesolidan lini belakang. Roma menjadi tim yang paling banyak kebobolan dengan 42, atau hanya lebih baik dari Pescara yang paling banyak kebobolan dengan 45 gol.

Terakhir, AS Roma harus takluk dengan skor telak dari Cagliari. Zeman pun membela dirinya bahwa ia telah memberikan segalanya untuk Roma dan mengemukakan permohonan maafnya kepada suporter Roma.

"Saya minta maaf dan menyesal untuk suporter Roma, Namun saya telah berusaha memberikan semua yang saya miliki," kata Zeman seperti dikutip Football Italia. (foti/dzi)