
Bola.net - Zdenek Zeman bakal menjadi pelatih baru AS Roma, demikian diungkapkan oleh Presiden Pescara Daniele Sebastiani.
Dengan permainan menyerangnya yang mengundang banyak pujian, Zeman baru saja sukses membawa Pescara promosi ke Serie A setelah 19 tahun absen dari kasta tertinggi Italia.
"Zeman akan ke Roma, tapi sebagian hatinya akan tetap di Pescara," ungkap Sebastiani kepada Radio Mana Mana Sport.
"Pilihannya untuk ke Roma tidak bisa dicegah, karena tawaran untuk kembali ke ibu kota terlalu sulit ditolak olehnya."
Kantor berita Ansa melaporkan bahwa Roma dan Zeman belum mencapai kesepakatan masalah kontrak dan target-target transfernya. Akan tetapi, managing director Roma Claudio Fenucci mengutarakan keyakinannya kepada Roma Channel.
"Kami akan segera merampungkan kesepakatan dengan pelatih baru, dan dari sana kami akan mulai membangun tim yang saya harap bisa memuaskan para tifosi," papar Fenucci.
"Kami berencana meneruskan proyek kami membangun sebuah tim yang spektakuler dan menyenangkan untuk ditonton."
Zeman, 65, merupakan eks arsitek Roma periode 1997-1999 dan permainan flamboyan yang ditanamkannya sanggup meninggalkan kesan mendalam di hati pada tifosi Giallorossi. (fft/gia)
Dengan permainan menyerangnya yang mengundang banyak pujian, Zeman baru saja sukses membawa Pescara promosi ke Serie A setelah 19 tahun absen dari kasta tertinggi Italia.
"Zeman akan ke Roma, tapi sebagian hatinya akan tetap di Pescara," ungkap Sebastiani kepada Radio Mana Mana Sport.
"Pilihannya untuk ke Roma tidak bisa dicegah, karena tawaran untuk kembali ke ibu kota terlalu sulit ditolak olehnya."
Kantor berita Ansa melaporkan bahwa Roma dan Zeman belum mencapai kesepakatan masalah kontrak dan target-target transfernya. Akan tetapi, managing director Roma Claudio Fenucci mengutarakan keyakinannya kepada Roma Channel.
"Kami akan segera merampungkan kesepakatan dengan pelatih baru, dan dari sana kami akan mulai membangun tim yang saya harap bisa memuaskan para tifosi," papar Fenucci.
"Kami berencana meneruskan proyek kami membangun sebuah tim yang spektakuler dan menyenangkan untuk ditonton."
Zeman, 65, merupakan eks arsitek Roma periode 1997-1999 dan permainan flamboyan yang ditanamkannya sanggup meninggalkan kesan mendalam di hati pada tifosi Giallorossi. (fft/gia)
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Italia 29 Mei 2012 19:30
-
Liga Italia 25 Mei 2012 15:50
-
Liga Italia 25 Mei 2012 09:54
-
Liga Italia 25 Mei 2012 02:00
-
Liga Champions 24 Mei 2012 18:15
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 25 Maret 2025 00:25
-
Tim Nasional 24 Maret 2025 22:06
-
Liga Italia 24 Maret 2025 21:58
-
Tim Nasional 24 Maret 2025 21:48
-
Tim Nasional 24 Maret 2025 21:45
-
Tim Nasional 24 Maret 2025 21:26
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratis yang Bisa Diboyong Arsenal di Musi...
- 3 Pemain yang Bisa Dikorbankan MU untuk Dapatkan J...
- AC Milan Incar Pelatih Italia, Ini 7 Kandidatnya
- 8 Manajer yang Belum Pernah Dikalahkan Mikel Artet...
- 7 Manajer yang Berhasil Bangkit dari Keterpurukan
- 5 Mantan Bomber Tajam MU yang Jadi Pelatih, Adakah...
- Paul Pogba Comeback: 5 Klub yang Bisa Jadi Pelabuh...