Zanetti Girang Mancini Kembali ke Inter

Zanetti Girang Mancini Kembali ke Inter
Zanetti dan Mancini. (c) inter
Bola.net - Wakil Presiden Inter Milan, Javier Zanetti, mengaku sangat senang melihat Roberto Mancini kembali melatih La Beneamata.

Zanetti pernah dilatih oleh Mancini sebelumnya, tepatnya pada tahun 2004 hingga tahun 2008. Setelah berpetualang ke Inggris dan Turki, ia kini kembali ke Guiseppe Meazza.

Ia ditunjuk oleh Presiden Inter, Erick Thohir, untuk menggantikan Walter Mazzarri yang didepak hari Jumat (14/11) lalu. Zanetti pun mengaku sangat senang eks pelatihnya itu sekarang kembali melatih Nerrazurri.

"Senang sekali Mancio kembali kemari. Saya adalah Kapten dalam timnya ketika kami mulai memenangkan banyak trofi," seru pria asal Argentina itu pada Corriere della Sera.

Bersama Mancio, Inter berhasil memenangkan tiga Scudetto, dua trofi Super Coppa dan Supercoppa Italiana. [initial]

  (foti/dim)