Zanetti Bangga Torehkan Rekor Penampilan ke-800

Zanetti Bangga Torehkan Rekor Penampilan ke-800
Javier Zanetti terus tampil konsisten di Inter. (c) AFP
Bola.net - Javier Zanetti terus membukukan rekor di Inter Milan. Saat tampil lawan Vaslui di Liga Europa kemarin, ia mencatat penampilan ke-800 berseragam Nerazzurri.

Bek asal Argentina berusia 39 tahun itu adalah pembelian pertama presiden Massimo Moratti di musim panas 1995 silam. Dan hingga kini ia masih menjadi tulang punggung kekuatan Inter.

"Saya bahagia dan sangat bangga mencapai prestasi sedemikian hebat di klub prestisius macam Inter - terlebih lagi sebagai kapten," ucap El Tractore - julukan Zanetti.

Bersama Inter, Zanetti sudah menjalani kerja sama dengan banyak pelatih. Musim ini ia tak sabar untuk segera memulai petualangan baru di bawah pelatih muda Andrea Stramaccioni.

"Saya punya hubungan yang sangat baik dengan Stramaccioni. Namun sebagaimana yang sudah-sudah, hal terpenting bagi saya adalah saya tetap merasa bisa membantu tim ini," tutupnya. (foti/row)