Yakin Nih? AC Milan Dikabarkan Ingin Pulangkan Donnarumma

Yakin Nih? AC Milan Dikabarkan Ingin Pulangkan Donnarumma
Gianluigi Donnarumma ketika tampil di laga Real Madrid vs PSG pada leg kedua 16 besar Liga Champions, Kamis (10/3/2022) di Bernabeu. (c) AP Photo

Bola.net - Raksasa Serie A AC Milan dikabarkan berniat untuk memulangkan Gianluigi Donnarumma dari PSG musim depan.

Donnarumma tumbuh besar di Milan. Ia sempat digadang-gadang untuk bisa menjadi legenda Rossoneri berikutnya.

Namun Donnarumma memutuskan untuk tak memperpanjang kontraknya di San Siro. Ia kemudian memilih pindah ke PSG, secara gratis.

Akan tetapi di PSG, Donnarumma tak otomatis menjadi pilihan utama Mauricio Pochettino. Ia masih harus bersaing dengan Keylor Navas.

1 dari 4 halaman

Milan Ingin Pulangkan Donnarumma

Gianluigi Donnarumma sekarang ini masih terikat kontrak dengan PSG sampai tahun 2026. Namun ada kabar sensasional dari AC Milan.

Kabarnya Milan disebut ingin memulangkan Donnarumma. Hal ini dihembuskan oleh L’Equipe.

Mereka menyebut bahwa pertimbangan untuk memulangkan Donnarumma sendiri tak lepas dari adanya calon pemilik baru Milan, Investcorp. Mereka disebut akan menggelontorkan dana besar untuk belanja pemain baru.

Laporan tersebut juga mengklaim bahwa nasib Donnarumma ini tak lepas dari nasib sporting director PSG, Leonardo. Ia disebut bisa cabut pada akhir musim 2021-22 nanti.

Jika pria asal Brasil itu cabut, bisa jadi Donnarumma mungkin berpikir untuk hengkang pula. Apalagi ia kerap dirotasi di bawah mistar gawang.

2 dari 4 halaman

Kans Milan Pulangkan Donnarumma

Setelah Gianluigi Donnarumma cabut ke PSG, AC Milan bergerak cepat untuk mendatangkan pemain baru. Mereka langsung merekrut Mike Maignan.

Perekrutan ini terbukti jitu. Kiper asal Prancis itu tampil solid di bawah mistar gawang dan langsung membuat fans Rossoneri terkesan.

Jadi sekarang ini dengan performa apik Maignan, sepertinya kans Milan untuk memulangkan Donnarumma cukup tipis. Perekrutan kiper Timnas Italia itu pastinya akan terasa mubazir.

3 dari 4 halaman

Jadwal Pertandingan AC Milan

Jadwal pertandingan AC Milan berikutnya:

Pertandingan: Inter Milan vs AC Milan

Venue: Giuseppe Meazza

Hari: Rabu, 20 April 2022

Jam: 02.00 WIB