Witsel 'Undang' Milan dan Juve Berebut Merekrutnya

Witsel 'Undang' Milan dan Juve Berebut Merekrutnya
Axel Witsel (c) AFP
- Axel Witsel memberikan isyarat pada AC Milan dan agar merekrutnya karena ia sudah memutuskan bakal meninggalkan Zenit St Petersburg di akhir musim ini.


Gelandang asal Belgia itu sudah cukup lama menjadi incaran dua raksasa Serie A tersebut. Milan sendiri bahkan sudah beberapa kali mencoba membujuk Zenit agar melepasnya namun gagal.


Namun kini jalan kedua klub itu merekrutnya bakal terbuka lebar. Sebab pemain berusia 27 tahun itu sudah berniat meninggalkan Zenit pada akhir musim ini.


"Ide saya adalah saya ingin meninggalkan Rusia pada musim panas ini," ujar eks pemain Benfica ini pada Dhnet.


"Saya tak bisa mengatakan pada Anda sekarang bahwa saya 100 persen akan meninggalkan Zenit. Tapi kami tak pernah membahas masalah perpanjangan kontrak dan saya berencana untuk keluar dari klub tersebut," terangnya.


Witsel sendiri masih terikat kontrak hingga Juni 2017 mendatang. Zenit diyakini membandrol dirinya sekitar 25 juta Euro. [initial]


 (dhnt/dim)