Vidic: Inter Harus Menangkan Derby Milan!

Vidic: Inter Harus Menangkan Derby Milan!
Nemanja Vidic. (c) afp
Bola.net - Defender Inter Milan, Nemanja Vidic, menegaskan bahwa laga kontra AC Milan akhir pekan ini adalah jenis laga yang wajib dimenangkan oleh Nerrazurri.

Vidic adalah pemain yang berpengalaman bermain dalam banyak laga tensi tinggi, terutama saat membela Manchester United. Ia pun paham bahwa ada beberapa laga yang statusnya wajib dimenangkan oleh suatu tim.

Salah satunya adalah laga derby. Inter akan melakoni laga besar lawan Milan, hari Minggu (23/11) mendatang. Bek asal Serbia pun menyatakan bahwa laga itu termasuk laga yang wajib dimenangkan oleh timnya.

"Ini adalah tipe laga yang selalu ingin Anda menangkan, bagaimanapun caranya," tegasnya pada Inter Channel.

"Kami berharap untuk bisa bersenang-senang, bermain bagus, dan di atas semua itu, menang," tandas bek 33 tahun tersebut. [initial]

 (ic/dim)