Vidal Semakin Dekat Perpanjang Kontrak di Juventus

Vidal Semakin Dekat Perpanjang Kontrak di Juventus
Arturo Vidal (c) AFP
Bola.net - Gelandang Juventus, Arturo Vidal telah mengungkapkan bahwa dirinya semakin dekat untuk menandatangani kontrak baru bersama Si Nyonya Tua.

Pemain berusia 26 tahun ini memang tampil apik musim ini bersama pasukan Antonio Conte. Sejauh ini, Vidal tampil 13 kali di Serie A dan mencetak 5 gol. Dan performanya juga berlanjut di Liga Champions seperti yang ia tunjukkan di laga terakhir melawan Kopenhagen saat mencetak hattrick.

"Saya tahu betapa penting bagi saya untuk mengenakan seragam Juventus dan saya selalu mencoba memberikan segalanya," ujarnya.

"Kami sudah sangat dekat dengan perpanjangan kontrak. Saya dapat menandatanganinya hari ini (Kamis) atau setelahnya. Saya hanya perlu untuk menunggu klub," tandasnya.

Vidal didatangkan Juventus dari Bayer Leverkusen pada 2011 dan menjadi salah satu kunci Si Nyonya Tua merajai Serie A dua musim terakhir.[initial]

 (fft/dzi)