Valencia Inginkan Zaza dan Evra?

Valencia Inginkan Zaza dan Evra?
Simone Zaza (c) AFP

Bola.net - - Valencia dikabarkan telah bertanya pada Juventus terkait kemungkinan mendatangkan Simone Zaza dan Patrice Evra. Demikian dilaporkan Sky Sport Italia.

Sebelumnya, nama Zaza memang telah dikaitkan kepindahannya ke Valencia saat masih ditangani Cesare Prandelli. Namun ketertarikan itu tampaknya tak pudar meskipun Prandelli baru saja mengundurkan diri dari jabatan pelatih Valencia.

Juventus sendiri dikabarkan akan bertemu dengan direktur Valencia, Jesus Garcia Pitarch hari ini dan mendiskusikan mengenai transfer tersebut.

Namun diklaim Sky Sport Italia, pembicaraan itu tak akan hanya melibatkan Zaza saja, tapi juga untuk bertanya kemungkinan mendatangkan Patrice Evra.

Evra sendiri dalam beberapa hari terakhir telah banyak disebut-sebut akan meninggalkan Turin. Namanya disebut akan hengkang karena tak puas dengan minimnya kesempatan bermain yang dia dapatkan musim ini.

Berdasarkan laporan tersebut, Zaza diklaim meminta beberapa hari untuk mempertimbangkan proposal dari Valencia itu. Dirinya berharap tak mengulang kesalahan seperti saat dipinjamkan ke West Ham di paruh pertama musim ini.