
Bola.net - Pelatih AC Milan Stefano Pioli menjelaskan target timnya di sisa musim ini setelah mengalahkan AS Roma. Pioli menjelaskan kalau Rossoneri ingin meraih poin yang lebih banyak dari musim lalu.
Milan berhasil mengalahkan Roma pada pekan ke-20 Serie A 2021/22, Jumat (7/1/2021) dini hari WIB. Bermain di San Siro, Rossoneri menang dengan skor 3-1.
Tiga gol kemenangan Milan dicetak oleh Olivier Giroud, Junior Messias dan Rafael Leao. Sementara Giallorossi mendapatkan gol melalui aksi Tammy Abraham.
Advertisement
Milan kini berada di peringkat kedua klasemen sementara Serie A dengan mengumpulkan 45 poin. Mereka hanya tertinggal satu poin dari Inter Milan yang bertengger di puncak.
Target Milan
Kemenangan atas Roma menjadi start yang bagus bagi Milan untuk memulai tahun 2022. Kini Pioli menginginkan timnya untuk meraih kemenangan yang lebih banyak.
"Kami memiliki target yaitu mendulang poin lebih banyak daripada musim sebelumnya," kata Pioli kepada DAZN.
"Kami memulainya dengan bagus dan kami harus terus melanjutkannya ke laga berikut."
Fokus Laga Berikutnya
Milan selanjutnya akan berkunjung ke markas Venezia pada 9 Januari mendatang. Pioli meminta anak asuhnya untuk tetap fokus menatap laga berikutnya.
“Ini adalah kemenangan penting hanya jika kami bisa melakukan hal yang sama pada hari Minggu,” lanjutnya.
Klasemen Serie A
Sumber: Football Italia
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Italia 6 Januari 2022 22:00
-
Liga Italia 6 Januari 2022 20:55
-
Liga Inggris 6 Januari 2022 19:40
-
Bolatainment 6 Januari 2022 18:31
Kena COVID-19 dan Masuk Rumah Sakit, Cassano: Saya Benar-benar Ketakutan
LATEST UPDATE
-
Piala Dunia 22 Maret 2025 14:14
-
Piala Dunia 22 Maret 2025 13:45
-
Piala Dunia 22 Maret 2025 13:32
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 13:14
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 12:45
-
Liga Inggris 22 Maret 2025 12:17
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...