
Bola.net - Klub kaya raya asal Prancis, PSG, dikabarkan bakal segera berhasil memboyong bek milik Inter Milan Achraf Hakimi.
Bek asal Maroko itu baru gabung dengan Inter selama semusim. Namun di musim perdananya ia sukses membantu Nerrazzuri meraih gelar Serie A.
Namun kini Hakimi terpaksa harus pergi dari Inter. Sebab klub tersebut mengalami kesulitan finansial.
Advertisement
Hakimi disebut akan dilepas oleh Inter. Sebab uang hasil penjualannya bisa membantu meringankan masalah yang dialami oleh Nerrazzurri.
Hakimi Dikejar PSG dan Chelsea
Achraf Hakimi merupakan salah satu bek kanan terbaik di Eropa saat ini. Jadi wajar jika penampilannya menggoda sejumlah klub.
Pemain berusia 22 tahun itu kemudian dikabarkan menarik perhatian dari Chelsea. kemudian PSG juga disebut berniat merekrutnya.
Namun kedua klub itu mengalami sedikit kendala. Sebab Inter disebut enggan melepas Hakimi kecuali ditebus sekitar 80 juta euro.
PSG Ungguli Chelsea
Kini ada kabar teranyar soal perburuan Achraf Hakimi. PSG disebut mengungguli Chelsea dalam perburuan eks pemain Real Madrid tersebut.
Kabar itu dilansir oleh jurnalis asal Italia, Fabrizio Romano. Ia mengklaim PSG sudah mencapai kata sepakat secara personal dengan Hakimi.
Achraf Hakimi deal. PSG now set to improve their official bid to Inter - as expected - around €70m [add ons included] to complete the agreement, confirmed! 🔴🔵 #PSG
— Fabrizio Romano (@FabrizioRomano) June 23, 2021
Paris Saint-Germain have reached an agreement on personal terms with Hakimi on a five-years contract. ⌛️
Nantinya di PSG, Hakimi akan dikontrak lima tahun. Namun demikian pihak PSG masih belum mencapai kesepakatan dengan pihak Inter Milan terkait harga jual sang defender.
PSG disebut akan menawarkan uang sekitar 70 juta euro pada Inter Milan agar bisa segera memboyong Achraf Hakimi. Namun jumlah itu bisa membengkak karena ada sejumlah add ons dalam tawaran tersebut.
(Twitter/Fabrizio Romano)
Gosip Lainnya:
- Liverpool Injak Rem Dalam Perburuan Neuhaus, Kenapa Nih?
- Milan Dekati Chelsea, Mulai Tanya-tanya Soal Ziyech
- Chelsea Kemungkinan Bakal Angkut Lewandowski Karena Haaland Kemahalan
- Manchester United Putuskan Batal Rekrut Ousmane Dembele
- Diincar Barcelona, Napoli Siap Lepas Lorenzo Insigne
- Berubah Pikiran, Borussia Dortmund Siap Uangkan Erling Haaland di Musim Panas Ini
- Sudah Ketok Palu, Real Madrid Putuskan Jual Raphael Varane
- Ditinggal Odegaard, Arsenal Coba Datangkan Philippe Coutinho
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 22 Juni 2021 23:25
-
Liga Inggris 22 Juni 2021 22:00
-
Bundesliga 22 Juni 2021 20:20
Abaikan MU dan Chelsea, Erling Haaland Pilih Gabung Real Madrid
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 09:54
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 09:46
-
Liga Inggris 20 Maret 2025 09:45
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 09:45
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 09:32
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 09:26
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...