Udinese vs Juventus, Manuel Locatelli Bakal Debut?

Udinese vs Juventus, Manuel Locatelli Bakal Debut?
Pemain baru Juventus, Manuel Locatelli. (c) Juventus FC

Bola.net - Sebuah informasi diberikan Massimiliano Allegri terkait laga Udinese vs Juventus. Allegri menyebut bahwa Manuel Locatelli berpotensi menjalani debutnya bersama Juventus di laga tersebut.

Juventus akan mengawali perjalanan mereka di Serie A musim ini dengan melakoni laga tandang. Mereka menyambangi Stadio Friuili untuk menghadapi Udinese.

Di laga perdana ini, banyak Juventini yang tidak sabar melihat aksi Manuel Locatelli. Ini dikarenakan sang gelandang baru saja direkrut dari Sassuolo beberapa hari yang lalu.

Ketika ditanya apakah Locatelli akan bermain di laga tersebut, begini jawaban Allegri. "Kondisinya [Locatelli] belum optimal," buka Allegri yang dikutip Goal International.

Baca komentar lengkap sang manajer di bawah ini.

1 dari 3 halaman

Belum Banyak Berlatih

Allegri menyebut bahwa Locatelli sejauh ini masih belum banyak berlatih bersama Juventus.

Jadi ia menilai butuh waktu beberapa hari sebelum ia siap bermain untuk Juventus.

"Ia baru sedikit berlatih dan ia butuh beberapa hari lagi untuk bisa fit. Namun saya yakin setelah jeda internasional nanti kondisinya sudah jauh lebih baik,"

2 dari 3 halaman

Bisa Debut

Allegri menyebut bahwa kans Locatelli untuk debut di laga melawan Udinese itu masih terbuka.

Namun ia memastikan sang gelandang hanya bisa debut sebagai pemain pengganti di laga itu.

"Jika memang diperlukan, ia bisa bermain selama 15 menit di Undine nanti," ujarnya.

3 dari 3 halaman

Tiga Absen

Juventus dipastikan tidak diperkuat tiga pemain di laga ini.

Adrien Rabiot dan Arthur masih cedera sementara Weston McKennie mendapatkan akumulasi kartu.

(Goal International)