Uang Tiongkok Tak Mampu Beli Marek Hamsik

Uang Tiongkok Tak Mampu Beli Marek Hamsik
Marek Hamsik (c) AFP
- Sepakbola Tiongkok menggebrak akhir-akhir ini. Gelontoran uang yang jor-joran membuat sederet pemain bintang kelah wahid bersedia pindah dan bermain di kompetisi Tiongkok.


Namun, gelontoran uang ini rupanya tidak mampu menggoyahkan kapten , Marek Hamsik. Ia enggan menyusul gerak beberapa rekannya seperti , Jackson Martinez dan Ezequel Lavezzi yang sudah pindah ke Tiongkok belum lama ini.


"Saya dapat mengkonfirmasi bahwa kami menerima tawaran sangat besar dari Tiongkok untuk Hamsik. Tapi kami sama sekali tidak mempertimbangkannya," ujar agen Hamsik, Venglos kepada Four Four Two.


"Hamsik sangat terkenal di pasar transfer Tiongkok dan menjadi hal yang wajar bila klub berani menawar mahal untuk meyakinkan untuk transfer."


Hamsik memiliki asalan yang kuat mengapa ia tak ingin meninggalkan Napoli. Pasalnya, saat ini peluang pemain asal Slovakia tersebut untuk mengukir sejarah bersama Napoli cukup terbuka.


Ia berpeluang mengantar klub yang sudah ia bela sejak tahun 2007 untuk meraih scudetto. "Hamsik terkonsentrasi pada Napoli dan ingin memenangkan scudetto dengan jerseynya," tegas sang agen. [initial]


 (fft/asa)