
Bola.net - - Pelatih Juventus, Massimiliano Allegri merasa senang dengan kemenangan timnya atas AC Milan kemarin malam. Allegri menyebut kemenangan ini sangat krusial untuk peluang juara timnya musim ini.
Juventus berhasil memenangkan pertandingan Giornata ke 31 La Liga. Menjamu AC Milan di Allianz Stadium, Si Nyonya Tua berhasil menang dengan skor tipis 2-1.
Pada laga ini Juventus sempat tertinggal lebih dahulu setelah Kryzsztof Piatek membobol gawang mereka. Namun Si Nyonya Tua berhasil membalikkan keadaan menjadi 2-1 berkat gol Paulo Dybala dan Moise Kean di babak kedua.
Advertisement
Allegri sendiri merasa puas dengan kemenangan tersebut. "Ini adalah kemenangan yang sangat penting bagi kami," buka Allegri kepada situs resmi Juventus.
Baca komentar lengkap sang pelatih di bawah ini.
Berhasil Beradaptasi
Allegri mengakui bahwa performa Juve di babak pertama tidak begitu bagus. Namun mereka berhasil menyesuaikan diri di babak kedua sehingga mereka bisa bangkit dari ketertinggalan.
"Di babak pertama kami tidak memberikan perlawanan yang berarti. Kami terlalu kaku dan saya tahu kami akan mendapatkan kesulitan dalam situasi itu."
"Kami berhasil mengembalikan permainan kami di babak kedua. Kami mengeksekusi taktik yang bagus dan kami berhasil mengubah formasi kami."
Poin Krusial
Kemenangan dini hari tadi membuat Juventus semakin kokoh di puncak klasemen. Mereka kini memimpin dengan keunggulan 21 poin dari peringkat kedua yang dihuni oleh Napoli.
Allegri sendiri menyebut bahwa timnya tidak boleh lengah di sisa musim ini agar mereka bisa segera mengamankan gelar juara Serie A di akhir musim nanti.
"Hari ini kami memetik hasil yang bagus dan saat ini kami hanya membutuhkan kemenangan atau hasil imbang di saat Napoli tidak memenangkan seluruh pertandingan mereka." tandas mantan arsitek AC Milan tersebut.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 6 April 2019 07:11
-
Liga Italia 6 April 2019 06:30
Juventus Bisa Jadi Juara Serie A Tercepat dalam Sejarah, Asal...
-
Liga Italia 5 April 2019 23:30
Allegri: Rasisme Tak Bisa Dibenarkan, Maka Bonucci Pun Salah
-
Liga Italia 5 April 2019 23:00
-
Liga Italia 5 April 2019 22:30
Bos Chelsea Anggap Komentar Bonucci Hanya Perkara Salah Ngomong Saja
LATEST UPDATE
-
Liga Italia 20 Maret 2025 04:58
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 03:58
-
Liga Spanyol 20 Maret 2025 03:15
-
Liga Inggris 19 Maret 2025 23:55
-
Liga Inggris 19 Maret 2025 23:43
-
Liga Inggris 19 Maret 2025 23:03
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...