Trapattoni: Bianconeri Pasti Akan Bangkit

Trapattoni: Bianconeri Pasti Akan Bangkit
Giovanni Trapattoni (c) AFP
Bola.net - Juara bertahan Juventus belum mendapatkan  satu poin pun dari dua laga awalnya di Serie A 2015/16. Setelah dipermalukan Udinese 0-1 di Turin, Bianconeri takluk 1-2 di kandang rival mereka AS Roma.

Seiring kekalahan di Olimpico, Minggu (30/8), Juventus mulai diragukan untuk kembali meraih Scudetto seperti empat musim terakhir. Namun, eks pelatih Juventus Giovanni Trapattoni percaya Massimiliano Allegri bisa membangkitkan performa terbaik pasukannya.

"Juventus jelas berada dalam masalah besar saat ini, tapi saya yakin mereka akan segera bereaksi," kata Trapattoni seperti dikutip TuttoJuve.

"Bianconeri punya harga diri tinggi. Itu bisa menjadi pemicu motivasi bagi para pemainnya," pungkas Mr Trap.

Laga ketiga Juventus nanti adalah menjamu Chievo di Turin. Laga tersebut digelar setelah jeda internasional, 13 September mendatang. Juventus yang sedang terluka bisa menjadi ancaman serius bagi tim mana pun, tak terkecuali Chievo, yang baru saja menghajar Lazio empat gol tanpa balas. [initial]

 (tj/gia)