Totti: Pertandingan yang Sempurna

Totti: Pertandingan yang Sempurna
Francesso Totti. (c) AFP
Bola.net - Francesco Totti merasa senang atas kesuksesan AS Roma menggilas Internazionale Milan di Giuseppe Meazza. Baginya ini merupakan pertandingan yang sempurna.

Roma memang bermain cukup impresif pada pertandingan tersebut. Terbukti mereka sudah mampu unggul di menit 15 kala Alessandro Florenzi mampu menggetarkan gawang Luca Castellazzi..Akan tetapi, menjelang turun minum Antonio Cassano berhasil menyamakan kedudukan.

Di babak kedua, Roma tampil menggila. Mereka berhasil memastikan kemenangan setelah Pablo Osvaldo dan Marquinho mencetak gol kemenangan tim Serigala Ibu Kota.

Mengenai kemenangan tersebut, Totti merasa sangat senang. Sampai-sampai ia mengatakan bahwa itu adalah pertandingan yang sempurna.

"Itu merupakan pertandingan yang sempurna, yang mana kami perlu mengalahkan tim seperti Inter," terang Totti setelah kemenangan timnya 3-1.

"Saya pikir kami bermain dengan benar dan berhak untuk menang. Saya merasa dalam kondisi yang baik dan ketika tim bermain dengan baik, maka segalanya akan menjadi lebih mudah."

Sayangnya, Pertandingan tersebut harus dinodai dengan kartu merah yang sang pencetak gol Roma, Osvaldo.  (foti/bgn)