Tolak Liverpool, Nicolo Barella Lebih Pilih Gabung Inter Milan

Tolak Liverpool, Nicolo Barella Lebih Pilih Gabung Inter Milan
Nicolo Barella (c) AFP

- Keinginan Liverpool untuk merekrut Nicolo Barella nampaknya akan bertepuk sebelah tangan. Pemain Cagliari itu dikabarkan sudah mantap untuk pindah ke Inter Milan musim depan.

Seperti yang sudah diketahui, Liverpool kehilangan sosok Emre Can mereka di musim panas kemarin. Gelandang bertahan tangguh itu memutuskan untuk pindah ke Juventus sebagai free agent.

Liverpool sendiri sudah mendatangkan Fabinho yang diproyeksi akan menjadi pengganti Can. Namun sang pemain masih kesulitan untuk beradaptasi sehingga mereka kabarnya mengincar Nicolo Barella untuk mengisi posisi tersebut.

Namun dilansir Calciomercato, Liverpool bakal gigit jari untuk perburuan Barella. Sang gelandang dikabarkan sudah mantap untuk menolak tawaran Liverpool demi bergabung dengan Inter Milan.

Mengapa Barella lebih memilih gabung Inter Milan? Simak informasi selengkapnya di bawah ini.

1 dari 3 halaman

Impian Masa Kecil

Menurut laporan tersebut, alasan mengapa Barella lebih memilih untuk bergabung dengan Inter Milan karena ia sudah menggemari Nerrazurri sejak kecil.

Ia kabarnya sudah menjadi pendukung Inter Milan semenjak ia masih anak-anak. Untuk itu ia bermimpi suatu hari nanti bisa memperkuat La Beneamata.

Laporan itu mengklaim pihak Inter Milan baru-baru ini menawarkan sang gelandang untuk pindah ke Giuseppe Meazza, dan sang pemain kabarnya tidak berpikir dua kali untuk pindah ke Inter Milan.

2 dari 3 halaman

Harga Mahal

Cagliari sendiri dikabarkan sudah siap kehilangan sosok Barella. Mereka bahkan siap berunding dengan klub manapun yang tertarik mendatangkan sang pemain.

Laporan itu mengklaim bahwa Cagliari mematok harga yang cukup mahal untuk pemain 21 tahun itu. Mereka menginginkan sekitar 40 juta Euro untuk sang pemuda.

Cagliari menilai sang pemain memiliki potensi menjadi salah satu gelandang bertahan terbaik di masa depan, untuk itu mereka menilai harga itu wajar sebagai kompensasi bagi mereka.

3 dari 3 halaman

Banyak Yang Mengintai

Selain Inter Milan dan Liverpool, AS Roma dan AC Milan juga dikabarkan tertarik untuk memboyong sang pemuda di bulan Januari mendatang.