Tiba untuk Tes Medis di Milan, Conti Emosional

Tiba untuk Tes Medis di Milan, Conti Emosional
Andrea Conti (c) AFP

Bola.net - - Andrea Conti sebentar lagi akan menjadi pemain AC Milan. Ia telah tiba di Milan untuk menjalani tes medis.

Conti merupakan full back yang bermain mengesankan sepanjang Serie A musim lalu bersama Atalanta. Ia mencatatkan 33 penampilan di liga dan mengantarkan timnya finis di peringkat empat.

Milan yang mendapat sokongan dana segar dari investor dari Tiongkok melakukan belanja besar-besaran tahun ini. Setelah mendatangkan gelandang Atalanta, Franck Kessie, Milan juga akan mendatangkan Conti ke San Siro.

Conti telah sampai di lokasi latihan Milan untuk menjalani tes medis. Ia mengaku sudah tak sabar mengawali petualangan barunya bersama Rossoneri.

"Saya sangat bahagia. Saya tak sabar untuk segera memulai bersama Milan," ucap Conti.

"Milanello akan menjadi hal emosional. Ini akan menjadi waktu-waktu yang sibuk dan saya sekarang sangat senang," lanjutnya.

Conti akan menjadi pembelian Milan ketujuh di bursa transfer musim panas ini. Sebelumnya Milan telah mendatangkan sejumlah pemain termasuk Matteo Musacchio, Frank Kessie, Andre Silva, Ricardo Rodriguez, dan Borini.