Thohir Buka Suara Soal Transfer Van Persie

Thohir Buka Suara Soal Transfer Van Persie
Robin Van Persie. (c) AFP
Bola.net - Presiden Inter Milan, Erick Thohir, dipaksa untuk memberikan komentar mengenai spekulasi yang menyebutkan bahwa timnya bakal mendatangkan Robin Van Persie dari Manchester United.

Sebelumnya sempat ada kabar yang menyebutkan bahwa Inter tertarik untuk mendaratkan Van Persie, yang belakangan kesulitan mengembalikan bentuk permainan terbaiknya di Old Trafford.

"Itu hanya spekulasi media," tutur Thohir pada Sport Mediaset.

Inter sendiri memang dikabarkan ingin mencari striker anyar di bursa transfer Januari mendatang. [initial]

 (sms/rer)