Thohir: 5 Menit Terakhir Derby, Saya Berdoa

Thohir: 5 Menit Terakhir Derby, Saya Berdoa
Thohir lega Inter akhirnya menang. (c) AFP
Bola.net - Erick Thohir akhirnya merasakan manisnya kemenangan perdana bersama Internazionale di Serie A dini hari tadi. Hal ini menjadi lebih istimewa karena ia alami saat laga derby melawan AC Milan. Usai laga, Thohir mengaku bahwa ia benar-benar menginginkan Inter untuk menang di laga ini.

"Awalnya saya cukup tenang, namun di lima menit terakhir saya terus berdoa (agar Inter bisa menang). Ini benar-benar luar biasa," tuturnya menurut laporan dari Sky Sports Italia.

"Ini adalah laga yang fantastis. Saya pikir ini cukup berat, namun pada akhirnya kami tetap mampu menang atas Milan," tutup Thohir.

Kemenangan Inter dipersembahkan oleh gol tunggal yang dicetak oleh Rodrigo Palacio di menit ke-86. Inter kini kokoh di peringkat lima klasemen sementara dengan 31 poin. Mereka hanya tertinggal dua angka dari penghuni peringkat ke-4, Fiorentina. [initial]

 (sky/rer)