
Bola.net - Pemain anyar AC Milan, Theo Hernandez menyebut ada kemiripan antara klubnya saat ini dengan mantan timnya, Real Madrid.
Theo Hernandez digaet Milan dari Real Madrid dengan biaya transfer yang ditaksir mencapai 20 juta euro. Meski demikian, pembayaran transfer ini bisa jadi akan dicicil Milan dalam beberapa musim.
Theo mengaku tak merasakan perbedaan yang cukup berarti antara di Milan dan Madrid. Bagi pemain 21 tahun itu, kedua klub sama-sama klub raksasa Eropa.
Advertisement
"Real Madrid luar biasa, tapi sekarang saya berada di klub luar biasa lainnya. Saya berada di sini untuk berlatih dan memainkan semua laga hingga penuh," ujar Theo Hernandez seperti dikutip Football Italia.
"Sekarang penting bagi saya untuk terus berusaha dan berkembang. Saya juga di sini untuk belajar cara bertahan dengan lebih baik. Saya masih muda dan saya memiliki banyak waktu untuk berkembang," lanjut Theo.
"Ada banyak pemain berkualitas di Madrid, tapi di sini juga sama. Di sini saya bisa berkontribusi banyak dari sisi kecepatan, menembak dari jarak jauh dan melakukan dribbling, tapi saya juga bisa mengembangkan kemampuan bertahan saya," tambahnya.
Idolakan Paolo Maldini
Lebih lanjut, Theo juga berbicara mengenai sang idola, Paolo Maldini. Baginya, sosok yang kini menjadi direktur Milan itu merupakan bek kiri terbaik sepanjang masa.
"Saya bertemu dia di Ibiza, kami berbincang dan saya menunjukkan hasrat untuk bergabung ke Milan, yang merupakan klub bersejarah, dan say berkembang pesat di sini," tutur Theo.
"Saya tak akan mengungkapkan perkataan dia, tapi itu pertemuan yang menyenangkan. Dia adalah inspirasi bagi saya ketika tumbuh besar," tukasnya.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Italia 19 Juli 2019 22:06
-
Liga Spanyol 19 Juli 2019 20:51
-
Liga Spanyol 19 Juli 2019 19:46
Neymar Akui Sergio Ramos Sebagai Lawannya yang Paling Tangguh
-
Liga Champions 19 Juli 2019 15:45
-
Editorial 19 Juli 2019 13:21
LATEST UPDATE
-
Amerika Latin 21 Maret 2025 06:34
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 06:22
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 06:21
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 06:04
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 06:01
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 05:55
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...