Tevez: Pogba Sudah Menjadi Fenomena

Tevez: Pogba Sudah Menjadi Fenomena
Paul Pogba (c) AFP
Bola.net - Striker Juventus, Carlos Tevez memberikan pujian terhadap rekan setimnya, gelandang muda asal Prancis Paul Pogba.

Menurut Tevez, Pogba saat ini sudah menjadi seorang pemain yang fenomenal. Meski demikian, pria asal Argentina ini yakin bahwa Pogba masih bisa mengembangkan potensinya lebih jauh dan menjadi salah satu pesepakbola terbaik dunia.

"Pogba kini sudah menjadi sebuah fenomena. Bahkan dalam sesi latihan kami semua bisa melihat hal luar biasa yang mampu ia lakukan," ungkap Tevez seperti dilansir Sky Italia.

"Seberapa jauh ia mampu berkembang, segalanya terserah dia. Pogba sudah menjadi pemain fenomenal, namun masih bisa berkembang lebih baik lagi."[initial]

 (sk/mri)