
Bola.net - - Pelatih Juventus, Massimiliano Allegri, menegaskan timnya tidak perlu panik melihat ketertinggalan Juventus dari Napoli di puncak klasemen sementara Serie A saat ini.
Seharusnya jika Juventus berhasil memenangkan pertandingan kontra Atalanta pekan lalu, selisih antara keduanya hanya berjarak satu poin. Tetapi karena pertandingan tersebut harus ditunda, Juve saat ini dalam kondisi tertekan karena tertinggal empat poin.
"Saya melihat kami tertinggal satu pertandingan. Kami melewatkan laga melawan Atalanta akhir pekan lalu," ujar Allegri dikutip dari tribalfootball.
"Tetapi kami tidak perlu panik, setelah pertandingan Sabtu nanti, kami masih memiliki 12 pertandingan sisa, tujuh di kandang dan lima tandang. Jadi saya kira ini jadwal yang baik untuk kami."
Dia pun cukup optimistis Juventus akan berhasil menggulingkan Napoli di puncak klasemen. Terlebih, menurutnya Serie A saat ini adalah satu-satunya liga dengan persaingan yang masih terbuka.
"Saya yakin, perebutan juara liga akan ditentukan sampai pertandingan terakhir. Ini akan menjadi tantangan yang menarik bagi dua tim yang luar biasa," imbuhnya.
"Pada akhirnya, siapapun yang memenangkannya adalah yang terbaik. Siapapun yang memenangkan liga ini memang layak menerimanya," tutupnya.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Italia 27 Februari 2018 22:14
-
Liga Italia 27 Februari 2018 21:47
-
Liga Italia 27 Februari 2018 21:32
-
Piala Dunia 27 Februari 2018 21:23
-
Liga Italia 27 Februari 2018 21:17
LATEST UPDATE
-
Otomotif 22 Maret 2025 10:40
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 10:15
-
Bulu Tangkis 22 Maret 2025 10:05
-
Bulu Tangkis 22 Maret 2025 10:05
-
Bulu Tangkis 22 Maret 2025 10:05
-
Otomotif 22 Maret 2025 10:03
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...