
Bola.net - Legenda hidup sepak bola Italia, Roberto Baggio mengungkapkan keinginan dirinya untuk memperkuat tim yang dilatih manajer Manchester City, Josep Guardiola.
Guardiola memang dikenal sebagai salah satu pelatih terbaik di dunia dalam lebih dari satu dekade terakhir. Prestasi fantastisnya bersama Barcelona menjadi buktinya.
Tak cuma meraih sederet gelar juara, Guardiola juga berhasil menanamkan gaya bermain mengandalkan penguasaan bola kepada setiap tim yang ia besut.
Advertisement
Pengakuan Baggio
Tanpa rasa sungkan, Baggio mengakui bahwa dirinya menyukai gaya permainan yang diusung Guardiola. Bahkan, Baggio menyebut sosok asal Spanyol itu sebagai pelatih terbaik yang pernah ada.
“Sepak bola adalah dan akan selalu untuk para pemain," ujar Baggio di majalah Vanity Fair edisi Italia terbaru.
"Pelatih terbaik adalah mereka yang menyadari itu dan tahu bagaimana memperlakukan pemain dengan kejujuran, tahu bagaimana berbicara dengan mereka, bagaimana menjaga rasa hormat dan mendiskusikan masalah teknis," tambahnya.
Keinginan Baggio
Guardiola bukan sosok asing bagi Baggio. Keduanya pernah menjadi rekan setim ketika sama-sama memperkuat Brescia, meski terhitung singkat. Baggio pun ingin bermain bagi Guardiola.
“Saya ingin sekali bekerja dengan pelatih seperti itu. Anda dapat mempelajari taktik dengan belajar, tetapi lebih sulit untuk menemukan kualitas manusia," tutur Baggio.
“Saya pikir pelatih saat ini yang saya sukai untuk bermain adalah Guardiola. Saya pikir dia yang terbaik yang pernah ada," pujinya.
Sumber: Vanity Fair
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Spanyol 17 November 2020 18:12
4 Klub yang Berpotensi Jadi Pelabuhan Karir Sergio Ramos Berikutnya
-
Liga Inggris 17 November 2020 18:07
8 Pemain Brasil yang Meraih Sukses di Premier League [Bagian 1]
-
Liga Inggris 17 November 2020 15:30
5 Klub Premier League dengan Kedalaman Skuad yang Impresif, Termasuk MU
-
Liga Spanyol 17 November 2020 13:33
Barcelona Harus Jual 4 Pemain Demi Membeli Eric Garcia pada Januari 2021?
-
Open Play 17 November 2020 05:55
Gol Sensasional Riyad Mahrez, Layak jadi Kandidat Peraih Puskas Award?
LATEST UPDATE
-
Amerika Latin 21 Maret 2025 06:34
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 06:22
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 06:21
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 06:04
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 06:01
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 05:55
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...