
Bola.net - - Mantan pelatih AC Milan, Fatih Terim memberikan dukungan terhadap rekrutan baru AC Milan, Hakan Calhanoglu. Terim percaya Calhanoglu bisa memberikan dimensi baru bagi lini serang Rossonerri musim depan.
Baru-baru ini raksasa Serie A, AC Milan mengumumkan pembelian ke tujuh mereka musim ini. Mereka resmi mendapatkan gelandang bertalenta Bayer Leverkusen Hakan Calhanoglu dengan nilai 20 Juta Euro.
Calhanoglu sendiri memang dikenal sebagai talenta muda yang menjanjikan di Bundesliga. Ia dikenal dengan kepiawaiannya dalam mengeksekusi tendangan bebas.
Dengan kemampuan yang di atas rata-rata, Terim yakin Calhanoglu akan merevolusi lini serang Milan musim depan. "Dia [Calhanoglu] adalah gelandang dengan atribut menyerang yang sangat bagus," buka Terim kepada Football Italia.
Hakan Calhanoglu
"DIa bisa bermain di tengah atau melebar ke sayap. Ia memiliki tembakan yang bagus, dan itulah mengapa ia bisa memberikan kontribusi yang bagus di lini serang Milan, namun ia juga rendah hati dengan membuat asisst untuk rekan-rekannya."
"Saya rasa dia akan dengan mudah beradaptasi dengan sepakbola Italia dan juga tuntutan dari Milan dan pelatih Montella. Saya pikir Rossonerri akan semakin berkembang dengan kehadirannya."
"Saya katakan sekali lagi. Dia bisa memberikan banyak hal untuk tim ini di lini serang. Ia akan memperagakan itu semua dalam waktu yang singkat dan saya rasa dia adalah pembelian yang bagus dan juga pemain yang hebat." tutup mantan pelatih Timnas Turki tersebut.
Advertisement
Berita Terkait
-
Open Play 3 Juli 2017 15:23
-
Liga Italia 3 Juli 2017 15:10
-
Liga Spanyol 3 Juli 2017 15:10
-
Liga Inggris 3 Juli 2017 11:30
-
Liga Italia 3 Juli 2017 11:27
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 07:11
-
Piala Dunia 21 Maret 2025 07:03
-
Amerika Latin 21 Maret 2025 06:34
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 06:22
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 06:21
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 06:04
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...