Tendangannya Ditepis Donnarumma, Khedira Lempar Pujian

Tendangannya Ditepis Donnarumma, Khedira Lempar Pujian
Sami Khedira (c) AFP
- Gelandang Juventus, Sami Khedira memberikan pujian kepada kiper AC Milan, Gianluigi Donnarumma yang menggagalkan tendangannya saat kedua tim bertemu akhir pekan lalu.


Donnarumma sepanjang pertandingan memang tampil gemilang menahan gempuran Juventus. Satu penyelamatan krusial yang dia lakukan adalah saat menepis tendangan Khedira di menit ke-95 atau saat injury time.


Tendangan Khedira dari luar kotak penalti itu mampu ditepis kiper 18 tahun tersebut sebelum kemudian wasit meniup peluit tanda pertandingan berakhir.



"Ini memalukan untuk melihat tendangan saya masuk di menit terakhir, tapi itu adalah penyelamatan hebat dari Donnarumma," ujarnya.


"Kami tak memaksimalkan waktu sepanjang 95 menit permainan untuk mencetak gol, bahkan bila kami memiliki gol yang dianulir dimana itu adalah keberuntungan yang buruk. Terkadang hal-hal seperti ini terjadi dalam sepakbola," tandasnya.[initial]


 (juv/dzi)