
Bola.net - - Carlos Bacca meminta maaf dan mengaku berbuat salah setelah berseteru dengan pelatih AC Milan, Vincenzo Montella. Untuk menebus kesalahannya, penyerang asal Kolombia tersebut mentraktir rekan setimnya makan malam.
Perseteruan yang dimaksud adalah ketika Bacca ditarik keluar oleh Montella ketika menghadapi Sampdoria di San Siro ketika pertandingan masih menyisakan 18 menit. Ia digantikan oleh Gianluca Lapadula. Pergantian ini merupakan yang ke-15 kalinya ketika ia bermain sejak menit awal sebanyak 18 pertandingan musim ini.
Sebelumnya, Bacca juga sudah pernah berseteru dengan Montella ketika ia ditarik keluar kala menghadapi Pescara pada bulan Oktober lalu.
Mungkin saja, seringnya pergantian yang dilakukan seperti ini membuat Bacca kecewa karena sebenarnya ia ingin membantu timnya berjuang di atas lapangan. Karena dalam pertandingan menghadapi Sampdoria tersebut, faktanya, Milan memang tengah tertinggal dengan skor 1-0.
"Kejadian itu ketika ia [Montella] menarik saya keluar dan saya marah karena kami kalah 1-0. Saya ingin tetap berada di atas lapangan dan membantu tim. Itu adalah keputusannya dan andrenaline saya sedang terpacu," kata Bacca pada Milan TV.
"Sekarang semuanya terbuka, saya sudah bicara dengannya dan saya mengaku salah karena saya waktu itu sedang panas dan marah. Saya mengatakan pada pelatih bahwa saya salah, saya bicara dengan rekan untuk meminta maaf dan akan mentraktir tim."
"Saya memutuskan melakukan ini karena kami tim yang bersatu. Semuanya sudah kembali membaik dan saya bicara dengannya pagi ini," jelasnya.
Dalam empat pertandingan terakhir, Milan memang selalu menelan hasil yang mengecewakan. Hasil tersebut membuat Milan gugur dari kompetisi Coppa Italia dan kini terjun ke peringkat delapan klasemen Serie A.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Italia 6 Februari 2017 14:59
-
Liga Italia 6 Februari 2017 14:48
-
Liga Italia 6 Februari 2017 14:44
-
Liga Italia 6 Februari 2017 11:25
-
Liga Italia 6 Februari 2017 11:01
Kebobolan Penalti Pertama, Donnarumma Sudah Dipelajari Lawan
LATEST UPDATE
-
Piala Dunia 21 Maret 2025 23:59
-
Asia 21 Maret 2025 23:58
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 23:55
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 23:46
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 23:21
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 23:04
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...