Jadi Target Persija, Felipe Melo Dukung Inter Kalahkan Juve

Jadi Target Persija, Felipe Melo Dukung Inter Kalahkan Juve
Preview Juventus vs Inter Milan (c) Bola.Net

Bola.net - - Gelandang bertahan asal Brasil, Felipe Melo ikut memberikan prediksi seputar laga sengit Serie A antara Juventus melawan Inter Milan. Melo mengaku akan terjadi duel yang seru, tapi ia mendukung Inter pada laga ini.

Nama Melo saat ini sedang jadi topik perbincangan yang hangat di Indonesia. Sebab, pemain berusia 34 tahun disebut sedang jadi target Persija Jakarta. Melo pada tahun 2017 bermain untuk klub asal Brasil, Palmeiras.

"Saya tidak akan bicara buruk tentang Juve tapi bagi saya Inter adalah soal lainnya. Saya punya warna Inter di hati saya. Jadi, jangan tanya siapa yang saya dukung," kata Melo.

Melo sendiri punya catatan yang cukup unik dalam karirnya. Ia tercatat pernah bermain untuk Juve [2009-2011] dan Inter [2015-2017]. Jadi, dia sudah tahu tentang kondisi seputar kedua tim. Selain itu, ia juga pernah bermain di klub elit lainnya.

Felipe MeloFelipe Melo

Tentang duel Juve kontra Inter pada Minggu dini hari WIB, Melo yakin akan terjadi duel yang sangat sengit. Melo melihat ada beberapa pemain yang menjadi kunci permainan dan menentukan jalannya laga.

"Siapa yang akan memenangkan derby d'Italia? Satu sisi ada [Ivan] Perisic dan [Mauro] Icardi. Tapi, di sisi yang lain juga ada Paulo Dybala dan [Gonzalo] Higuain. Tapi, Inter juga harus waspada pada tendangan [Miralem] Pjanic," ulasnya.

(soc/asa)