
Nama Conte memang sangat santer dikabarkan semakin dekat untuk melatih Chelsea musim depan. Bahkan rumor itu semakin kencang berhembus setelah awal pekan ini Conte memastikan tak lagi bersama timnas Italia usai Euro 2016 nanti.
Conte memang tak terang-terangan menyebut bahwa dia akan ke Chelsea musim depan. Namun laporan dari Guardian mengungkapkan bahwa Conte sangat dekat dengan kesepakatan bersama The Blues.
Dan Daily Mirror mengabarkan bahwa Conte memang telah ditetapkan sebagai pelatih Chelsea musim depan, tapi kehadirannya akan sedikit terlambat karena dirinya ingin mengajak nama-nama staf pelatih timnas Italia untuk bergabung dengannya ke Stamford Bridge.
Dari 18 nama staf pelatih yang ada di belakangnya, Conte ingin membawa 10 nama ke Chelsea. Di antaranya penasehat taktis, analis video, pelatih kiper, pembuat laporan pertandingan, dan juga dua asistennya, Massimo Carrera dan Angelo Alessio.
Namun selain itu, Mirror juga menyatakan bahwa nama Steve Holland, yang saat ini merupakan asisten pelatih Chelsea, akan tetap dipertahankan.[initial]
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 15 Maret 2016 23:15
-
Liga Inggris 15 Maret 2016 20:11
-
Piala Eropa 15 Maret 2016 17:11
-
Liga Inggris 15 Maret 2016 15:10
-
Liga Inggris 15 Maret 2016 14:48
LATEST UPDATE
-
Liga Inggris 23 Maret 2025 07:02
-
Liga Spanyol 23 Maret 2025 07:00
-
Liga Inggris 23 Maret 2025 06:45
-
Bola Indonesia 23 Maret 2025 06:32
-
Liga Italia 23 Maret 2025 06:30
-
Liga Inggris 23 Maret 2025 06:15
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...