Tak Kunjung Bersinar di AC Milan, Pioli Bakal Geser Posisi De Ketelaere

Tak Kunjung Bersinar di AC Milan, Pioli Bakal Geser Posisi De Ketelaere
Aksi Charles De Ketelaere bersama timnas Belgia (c) UEFA Official

Bola.net - Stefano Pioli mengisyaratkan ia akan coba menggeser posisi Charles de Ketelaere agar ia bisa menemukan permainan terbaiknya bersama AC Milan.

Milan mencari pengganti Hakan Calhanoglu sejak musim lalu. Pada akhirnya mereka mendatangkan De Ketelaere dari Club Brugge.

Banyak harapan disematkan pada pemain asal Belgia tersebut. Ia diharap bisa membuat Milan terus berada di level tertinggi.

Sayangnya, De Ketealere malah tampil di bawah ekspektasi. Ia kesulitan mengeluarkan penampilan terbaiknya di Milan.

1 dari 4 halaman

Beda De Ketelaere dengan Tonali dan Leao

Sebelum Charles De Ketelaere, AC Milan juga mendatangkan sejumlah pemain muda. Mereka kemudian bisa tampil bersinar dan jadi pemain inti Rossoneri.

Sebut saja Sandro Tonali dan Rafael Leao. Menurut Stefano Pioli, De Ketelaere sebenarnya punya potensi sama besarnya dengan Tonali atau Leao, tapi mereka punya masa adaptasi yang berbeda-beda.

“Saat Anda melatih pemain muda, hal terpenting adalah basis. Tidak diragukan lagi Tonali atau Leo memiliki potensi besar untuk menjadi pemain top," ujarnya pada Gazzetta dello Sport.

"Hal yang paling sulit adalah meramalkan kapan sesuatu akan mengklik kepala mereka, memungkinkan mereka mencapai level tertentu," terang Pioli.

2 dari 4 halaman

Respon De Ketelaere

Respon De Ketelaere

Gelandang AC Milan, Charles De Ketelaere (c) ACM

Banyak kritikan dan sorotan yang kemudian diarahkan kepada Charles de Ketelaere. Meski demikian Stefano Pioli mengatakan kondisi pemain 21 tahun tersebut baik-baik saja.

Pasalnya ia mendapat dukungan dari pemain AC Milan lainnya. Selain itu secara pribadi, De Ketelaere juga sosok pemain yang tenang.

“Semua orang tersedia di grup ini, mencoba membantu pemain baru beradaptasi dan memahami bagaimana melakukan sesuatu.

“Ia pria yang pendiam dan tenteram, tapi tentu saja, ia merasakan tekanan. Ini adalah sesuatu yang, mungkin, tidak biasa ia alami di klub lamanya," ujar Pioli.

"Setiap pemain muda membutuhkan pertumbuhan mental sebelum meningkat secara teknis. Saya hanya bisa mengatakan bahwa saya melihat pria yang sangat tenang," pujinya.

3 dari 4 halaman

Pioli Bakal Geser Posisi De Ketelaere

Charles de Ketelaere adalah pemain serba bisa. Namun posisi aslinya adalah gelandang serang.

Namun di timnas Belgia, ia kadang dimainkan sebagai penyerang tengah. Stefano Pioli mengatakan ada kans ia juga akan mengikuti langkah serupa di AC Milan.

“Itu bisa terjadi terutama saat menghadapi tim yang bermain dengan lima bek,” ujar Pioli.