Tak Ada Niatan Pergi, Ronaldo Siap Bertahan di Juventus

Tak Ada Niatan Pergi, Ronaldo Siap Bertahan di Juventus
Striker Juventus, Cristiano Ronaldo. (c) AP Photo

Bola.net - Superstar asal Portugal Cristiano Ronaldo dikabarkan telah menegaskan niatannya kepada Juventus bahwa ia ingin bertahan dan memperpanjang kontraknya.

Masa depan Ronaldo sebelumnya sempat simpang siur. Hal tersebut tak lepas dari kontraknya yang tersisa satu tahun.

Kemudian, sikapnya menunjukkan ia seperti tak ingin lagi berada di Juventus. Ronaldo kemudian dikaitkan dengan klub seperti Real Madrid dan Manchester United.

Ia juga disebut diminati oleh PSG. Namun Ronaldo sendiri tak memberikan isyarat apapun.

1 dari 2 halaman

Ronaldo Pastikan Bertahan di Juventus

Kini ada kabar terbaru soal Cristiano Ronaldo. Pemain berusia 36 tahun itu dikabarkan telah menhubungi pihak Juventus.

Ia mengatakan pada manajemen klub bahwa ia akan bertahan musim depan. Kabar itu dilansir oleh Gazzetta dello Sport.

Laporan itu juga menyebut Ronaldo pasti akan balik ke Continassa pada 25 Juli mendatang. Setelah itu ia akan ikut program latihan pra musim Juventus.

2 dari 2 halaman

Perpanjang Kontrak

Laporan itu juga menyebutkan bahwa Cristiano Ronaldo juga siap memperpanjang kontraknya di Juventus. Ia ingin bertahan selama satu musim lagi.

Kaarnya Ronaldo sudah meminta agennya, Jorge Mendes, untuk mengurus masalah kontrak tersebut. Namun demikian saat ini kedua kubu masih belum mengadakan pertemuan untuk mambahas masalah itu.

Ada kemungkinan Jorge Mendes akan mulai membahas masalah perpanjangan kontrak Cristiano Ronaldo tersebut dengan Presiden Juventus Andrea Agnelli, segera setelah ia selesai dari liburannya.

(Gazzetta dello Sport)