
Bola.net - - Agen dari penjaga gawang andalan AS Roma, Alisson Becker membantah kabar yang menyebut sudah terjalinnya kesepakatan antara sang klien dengan raksasa La Liga, Real Madrid.
Sebelumnya, legenda Brasil dan Roma, Cafu pada awal pekan ini mengungkapkan bahwa Alisson akan hengkang ke Madrid. Namun agen Alisson, Ze Maria Neis membantah klaim Cafu tersebut.
"Kabar yang menyebut dia (Alisson) sudah memiliki kesepakatan dengan Real Madrid sungguh-sungguh tidak benar," ungkap Ze Maria kepada Forza Roma.
"Saya tak tahu bagaimana Cafu bisa tahu lebih dari yang saya ketahui. Perpanjangan kontrak? Saya belum berbicara dengan Monchi (direktur sepakbola Roma) atau siapa pun," lanjut Ze Maria.
1 dari 1 halaman
Chelsea Masuk Perburuan
Penampilan impresif Alisson bersama Roma selama dua musim belakangan memang mengundang ketertarikan dari beberapa klub top Eropa untuk meminang kiper internasional Brasil tersebut.
Terbaru, raksasa Premier League, Chelsea dikabarkan ikut masuk ke dalam perburuan tanda tangan Alisson pada bursa transfer musim panas ini.
Selain Chelsea dan Madrid, satu klub lagi yang juga gencar dikaitkan dengan Alisson adalah finalis Liga Champions musim 2017-18 kemarin, Liverpool. [initial]
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Italia 31 Mei 2018 22:55
-
Liga Inggris 31 Mei 2018 18:21
-
Liga Eropa Lain 31 Mei 2018 16:13
-
Liga Inggris 31 Mei 2018 15:22
-
Liga Inggris 31 Mei 2018 14:55
LATEST UPDATE
-
Piala Eropa 20 Maret 2025 07:46
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 07:40
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 07:31
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 07:30
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 07:29
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 07:24
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...