Tacchinardi: Mau Kalahkan Juventus, Milan Harus 200 Persen

Tacchinardi: Mau Kalahkan Juventus, Milan Harus 200 Persen
Final Coppa Italia 2015/2016 (c) Bola.Net
- AC Milan akan melawan Juventus di final Coppa Italia 2015/16, Minggu (22/5). Milan butuh kemenangan agar bisa lolos ke Liga Europa musim depan.


Meski demikian, hal itu tak membuat Milan lantas lebih diunggulkan. Sang juara bertahan tetap jadi favorit. Mantan pemain Juventus Alessio Tacchinardi bahkan mengatakan kalau peluang Rossoneri untuk menjadi juara sangat tipis.


"Juve tahu betapa pentingnya makna satu laga," kata Tacchinardi kepada TuttoJuve.


"Milan harus 200 persen kalau mau mengalahkan Juventus. Padahal, saat ini mereka berada dalam kondisi yang buruk."


Hal itu terlihat dari kekalahan 1-3 menjamu AS Roma di giornata pemungkas Serie A, yang membuat Milan finis peringkat tujuh di bawah . Milan pun berharap bisa lolos ke Liga Europa melalui jalur Coppa Italia atau jatah itu akan jatuh ke tangan Sassuolo.


"Tekanan dari harapan semacam itu akan menghambat mereka," pungkas Tacchinardi. [initial]


 (tj/gia)