Taarabt Tuai Pujian Dari Asisten Manajer QPR

Taarabt Tuai Pujian Dari Asisten Manajer QPR
Adel Taarabt. (c) AFP
Bola.net - Penampilan gemilang Adel Taarabt selama berbaju AC Milan mendapat kan pujian dari asisten manajer QPR Joe Jordan. Jordan menyebut Taarabt sebagai pemain berkualitas sehingga memang pantas membela klub sebesar Milan.

Taarabt saat ini memang statusnya hanya sebagai pemain pinjaman sampai akhir musim ini. Ia didatangkan dari QPR pada bursa transfer Januari lalu.

Gelandang asal Maroko ini membuktikan kualitasnya dengan tampil apik di laga-laga AC Milan. Dalam empat penampilannya, Taarabt telah mencetak dua gol.

"Dia pemain bertalenta yang bisa mencetak gol dan memberi assist. Dia sudah membuktikannya di Milan," ujar Jordan di MilanNews.it.

"Saya pikir dia sudah mengambil kesempatan emas yang ada dengan bergabung di klub bergengsi seperti Milan. Karena inilah dia ingin membuat kesan yang bagus sejak awal bergabung," tandasnya.[initial]

 (foti/ada)