Suso Masuk Skuat Milan Kontra Lazio

Suso Masuk Skuat Milan Kontra Lazio
Suso. (c) AC Milan
Bola.net - Pemain baru AC Milan Suso masuk dalam daftar skuat yang akan menghadapi Lazio dalam lanjutan kompetisi Serie A (25/01). Pelatih Filippo Inzaghi sudah menyiapkan 22 pemain terbaiknya untuk dibawa ke Olimpico.

Pemain asal Spanyol itu baru saja menuntaskan proses transfernya ke Rossoneri. Suso sendiri telah menandatangani kontrak berdurasi 4,5 tahun atau sampai 2019.

Selain Suso, Inzaghi juga memasukkan dua pemain muda Ivan De Santis dan Davide Calabria ke dalam skuatnya. De Santis merupakan pemain bertahan, sedangkan Calabria bisa beroperasi sebagai gelandang maupun bek sayap.

Berikut ini skuat lengkap Milan menghadapi Lazio:

Abbiatti, Agazzi, Diego Lopez, Abate, Albertazzi, Alex, Mexes, Armero, Zaccardo, De Santis, Calabria, Essien Montolivo, Muntari, Poli, Suso, Van Ginkel, Cerci, El Shaarawy, Menez, Bonaventura, Pazzini.[initial]

 (foti/ada)