Sulit bagi Roma Dapatkan Darmian dari MU

Sulit bagi Roma Dapatkan Darmian dari MU
Matteo Darmian (c) AFP
- AS Roma kabarnya tertarik mendatangkan Matteo Darmian dari Manchester United dengan status pinjaman. Namun upaya tersebut dikatakan sulit karena MU hanya mau melepas pemainnya tersebut dengan transfer permanen.


Roma sedang membutuhkan bek kanan setelah Mario Rui mengalami cedera yang diduga akan menepi selama empat bulan. Lalu Giallorossi tertarik menampung Darmian yang dipercaya tak masuk dalam proyek Jose Mourinho di Old Trafford.


Menurut laporan yang dilansir Football Italia, meskipun posisi Darmian di MU sedang tak pasti untuk saat ini, tapi kesempatan Roma mendapatkan pemain 26 tahun tersebut dengan status peminjaman dan opsi pembelian di akhir musim, tetap sulit.


Darmian datang ke MU pada musim panas lalu dari Torino dan sekarang masih punya kontrak hingga 2019. Musim lalu, ia bermain 28 kali di Premier League dan pernah dinobatkan sebagai pemain terbaik EPL pada bulan Agustus. Sayangnya, ia dihantam cedera yang membuatnya kariernya di MU meredup. [initial]

 (foti/shd)