Suara Netizen Usai Malick Thiaw Gabung AC Milan: Fenomeno, Malah Rebahan, Bikin Ngiler

Suara Netizen Usai Malick Thiaw Gabung AC Milan: Fenomeno, Malah Rebahan, Bikin Ngiler
Pemain baru AC Milan, Malick Thiaw. (c) AC Milan Official

Bola.net - Raksasa Serie A AC Milan berhasil mendatangkan bek tengah baru yakni Malick Thiaw dari Schalke.

Rossoneri memang terus mencari bek tengah baru sejak musim lalu. Mereka mulanya mencari pemain yang bisa mengisi dan menggantikan posisi Simon Kjaer.

Sejumlah nama sempat dikaitkan dengan Milan. Mereka sempat mengejar Sven Botman tapi gagal.

Pada akhirnya Milan mendatangkan Malick Thiaw dari Schalke dengan harga yang kabarnya cuma sekitar enam juta euro saja. Ia resmi jadi pemain Rossoneri pada Selasa (30/08/2022) dini hari WIB.

Kehadiran Malick Thiaw ini tentu saja mendapat beragam komentar dari netizen. Simak komentar-komentar mereka di bawah ini.

1 dari 16 halaman

Sebuah Prediksi

"Talenta yang solid. Ia akan menjadi binatang buas dalam beberapa tahun ke depan."

2 dari 16 halaman

Bayangin

"Bayangin terima panggilan sebagai bek muda dari Paolo Maldini, yang terhebat sepanjang masa? Selamat datang Malik."

3 dari 16 halaman

Spektakuler

"Bisnis transfer Milan sungguh spektakuler dalam beberapa tahun terakhir. Tomori, Kalulu, dan sekarang Thiaw. Banyak talenta muda di pos bek tengah di klub itu."

4 dari 16 halaman

Dibangun Sampai ke Intinya

"Maldini sedang membangun Milan sampai ke intinya."

5 dari 16 halaman

AC Musulman?

"AC Musulman terus berkembang."

6 dari 16 halaman

Akhirnya Resmi Juga

"Sempat dikaitkan dengannya pada musim panas lalu dan kita resmi mendapatkannya sekarang. Selamat datang Thiaw!"

7 dari 16 halaman

Prospek Cerah Harga Murah

"Selamat datang Thiaw, prospek menarik dengan resiko rendah dengan mempertimbangkan harganya."

8 dari 16 halaman

Malah Rebahan

9 dari 16 halaman

Kayak Krunic

10 dari 16 halaman

Mood Fans Milan Sekarang

"Mood setelah menunggu hampir 60 hari untuk seorang bek tengah."

11 dari 16 halaman

Fenomeno

"Jelas sebuah fenomena."

12 dari 16 halaman

Desailly Baru

13 dari 16 halaman

Bikin Senang

"Membuat saya senang membuat saya senyum."

14 dari 16 halaman

Tenang Dah

15 dari 16 halaman

Jagain Ya

"Tolong jaga dirinya baik-baik."

16 dari 16 halaman

Bikin Ngiler!

"Ya Tuhan, kami sedang membangun tim muda yang paling seksi, paling keren, dan paling mengesankan secara fisik di planet ini. Bagaimana mungkin Anda tidak ngiler melihat potensi Milan saat ini? Jika Anda belum memiliki tim atau Anda muak dengan klub Anda saat ini, sekaranglah saatnya untuk bergabung dengan keluarga Rossoneri."

(Twitter)