
Bola.net - - AS Roma akan melawan sang rival sekota Lazio di giornata 34 Serie A 2016/17, Minggu (30/4). Gelandang Roma Kevin Strootman menekankan pentingnya kemenangan dalam derby ini bagi Roma.
Roma saat ini menempati peringkat dua di bawah Juventus dan di atas . Juventus memang baru saja imbang 2-2 melawan Atalanta, tapi jarak dengan Roma masih cukup lebar.
Secara matematis, perburuan Scudetto memang belum berakhir. Namun, peluang Roma untuk menyalip Juventus terbilang cukup tipis. Oleh karena itu, penting bagi Roma untuk mengamankan peringkat dua.
"Juve sangat kuat. Andai bisa finis peringkat dua di atas Napoli, itu artinya kami sudah bekerja dengan cukup baik," kata Strootman seperti dikutip Football Italia.
"Yang paling penting sekarang adalah memenangi pertandingan pekan ini (melawan Lazio)."
Strootman juga bicara tentang posisi pelatih Luciano Spalletti di Roma. Menurut Strootman, Spalletti layak dipertahankan.
"Spalletti telah bekerja dengan baik dengan kami. Dari segi taktik, dia hebat. Dia juga membuat kami selalu siap untuk setiap pertandingan, dan itu penting. Saya harap dia bertahan," pungkas Strootman.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 28 April 2017 21:04
-
Liga Inggris 28 April 2017 15:20
-
Liga Italia 28 April 2017 12:15
-
Liga Italia 28 April 2017 11:05
-
Liga Italia 28 April 2017 10:45
Juve Bisa Pastikan Scudetto di Pekan 35? Ini Komentar Allegri
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 17:01
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 16:44
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 16:12
-
Otomotif 20 Maret 2025 16:03
-
Liga Eropa Lain 20 Maret 2025 16:00
-
Amerika Latin 20 Maret 2025 15:59
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...