Stramaccioni Berterima Kasih Kepada Julio Cesar

Stramaccioni Berterima Kasih Kepada Julio Cesar
Julio Cesar © AFP
Bola.net - Pelatih Inter Milan Andrea Stramaccioni berterima kasih kepada Julio Cesar yang resmi hijrah memperkuat QPR. Di saat yang sama, Stramaccioni juga memberikan isyarat akan melepas Maicon sebelum bursa transfer ditutup.

"Saya selalu berterima kasih kepada yang sudah banyak membantu saya ketika berada disini," ucap pelatih Stramaccioni kepada Football Italia melepas Cesar yang sudah 7 tahun berkostum Inter.

Pada kesempatan yang sama Stramaccioni menjelaskan kondisi Maicon. Pelatih berusia 36 tahun itu sudah siap kehilangan Maicon, tetapi senang jika akhirnya bek asal Brasil itu memutuskan untuk bertahan.

"Untuk Maicon situasinya sudah jelas dari awal. Kami sudah mengantisipasi kepergiannya, kami punya Javier Zanetti dan Jonathan yang bisa bermain di posisinya. Tapi jika dia bertahan, maka kami semua akan bahagia," pungkasnya.   (foti/mac)