Statistik Awal Musim Serie A: Inter Milan

Statistik Awal Musim Serie A: Inter Milan
Antonio Candreva - Ever Banega (c) AFP
- Start Inter Milan di Serie A 2016/17 bersama pelatih baru Frank de Boer jauh dari kata memuaskan. Hingga giornata 2, Inter masih belum pernah menang. Setelah tumbang 0-2 di kandang Chievo, mereka imbang 1-1 melawan Palermo di Giuseppe Meazza.


Meski start-nya buruk, masih ada beberapa pemain yang performanya terbilang bagus. Seiring hadirnya jeda internasional, mari ketahui siapa saja penggawa Nerazzurri dengan kontribusi paling signifikan sejauh ini, terutama di segi ketajaman dan kreativitas. Berikut daftarnya berdasarkan statistik WhoScored.


Jumlah tembakan (shots):

6 -

4 - Antonio Candreva

4 - Gary Medel

4 - Geoffrey Kondogbia

4 - Miranda.


Jumlah gol:

1 - Mauro Icardi.


Jumlah operan berpeluang gol (peluang yang diciptakan):

10 - Ever Banega

4 - Antonio Candreva

3 - Garey Medel

2 - Mauro Icardi

2 - Rodrigo Palacio.


Jumlah assist:

1 - Antonio Candreva.


Inter saat ini hanya setingkat di atas zona merah. Jadwal Inter berikutnya (12 September) adalah laga tandang melawan tim promosi Pescara, yang punya tiga poin lebih banyak dari mereka. [initial]


 (bola/gia)