Spalletti Yakin Icardi Bertahan, Alasannya Warna Jersey

Spalletti Yakin Icardi Bertahan, Alasannya Warna Jersey
Mauro Icardi (c) AFP

Bola.net - - Pelatih Inter Milan, Luciano Spalletti, yakin bahwa Mauro Icardi tidak akan tergoda dengan tawaran pindah dari Real Madrid. Menurut Spalletti, Icardi tidak pindah karena warna jersey Inter lebih bagus.

Pada bursa transfer bulan Januari yang lalu, muncul rumor terkait keinginan Madrid mendatangkan Icardi. Pemain asal Argentina akan diplot menggantikan tempat Karim Benzema. Madrid pun siap membayar 110 juta euro untuk mendapatkan Icardi.

"Jersey dengan motif bergaris [biru-hitam jersey Inter] masih lebih baik dari jersey yang lain. Warnaya lebih solid," kata Spalletti.

Mauro IcardiMauro Icardi

Icardi pada akhirnya memang tidak jadi pindah ke Madrid bulan Januari yang lalu. Pemain berusia 24 tahun tetap bertahan di Madrid, tapi belakangan muncul wacara Madrid akan mendekati Icardi di awal musim 2018/19 mendatang.

Sementara itu, terkait dengan masa depan dirinya di Inter, Spalletti tidak ingin banyak berspekulasi. Ia tidak memikirkan bahwa kini namanya masuk kandidat pelatih timnas Italia. Ia fokus bersama target menembus empat besar.

"Masa depan saya adalah apa yang saat ini sedang saya jalani dan tim yang kini saya latih. Target saya adalah membawa Inter ke Liga Champions. Orang yang tepat untuk timnas Italia adalah [Carlo] Ancelotti. Dia punya segalanya," tandas Spalletti.