
Bola.net - - AS Roma menang 1-0 lewat gol tunggal Radja Nainggolan kala menjamu AC Milan di giornata 16 Serie A 2016/17, Selasa . Pelatih Roma Luciano Spalletti memuji performa impresif Milan di bawah pelatih Vincenzo Montella dan dia juga langsung menatap grande partita berikutnya, yakni tandang ke markas sang juara bertahan.
Bersama Montella musim ini, tim muda Milan diakui sudah tampil mengejutkan, bahkan sanggup bertengger di tiga besar. Roma sudah membuktikan sendiri kekuatan Milan di Olimpico tadi.
"Malam ini begitu sulit dan Milan impresif. Apa yang orang-orang bilang tentang Milan dan pelatihnya tidak salah. Mereka di papan atas dan kita harus percaya kalau mereka akan finis di sana," kata Spalletti kepada Mediaset Premium.
Roma sekarang memiliki 35 poin di peringkat dua, terpaut empat poin dari Juventus di puncak dan unggul tiga angka dari Milan di tangga ketiga. Berikutnya, Roma akan akan tandang ke markas Juventus.
"Juventus adalah tim yang sangat kuat. Pertama, kami harus memulihkan diri dari kelelahan malam ini. Kami juga harus melihat kondisi Bruno Peres (yang cedera lawan Milan) dan menjaga keseimbangan tim, karena Juventus hanya butuh setengah peluang untuk mencetak gol."
Spalletti kemudian diberi sebuah pertanyaan sederhana: Apakah Anda takut pada Juventus?
"Ya. Tentu saja. Semua orang takut pada Juventus," pungkasnya.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Italia 12 Desember 2016 17:20
Allegri Lebih Pilih Nikmati Natal Dibanding Nonton Roma vs Milan
-
Liga Italia 12 Desember 2016 08:24
-
Liga Italia 12 Desember 2016 06:55
-
Liga Italia 12 Desember 2016 04:38
-
Galeri 12 Desember 2016 02:35
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 08:01
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 07:40
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 07:38
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 07:35
-
Piala Dunia 21 Maret 2025 07:32
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 07:27
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...