
Bola.net - - Pelatih AS Roma, Luciano Spalletti tidak ingin memandang remeh laga Derby Della Capitale pada akhir pekan nanti. Spalletti menyebut Lazio kini sudah menjadi tim yang kuat sehingga mereka berpotensi membuat timnya kesulitan pada akhir pekan nanti.
Jelang laga Derby Della Capitale ini, baik AS Roma dan Lazio sama-sama menunjukkan performa yang apik di ajang Serie A. Saat ini Roma menduduki posisi runner up klasemen Serie A dengan perolehan 29 poin, sedangkan Lazio membuntuti di posisi ke empat dengan perolehan 28 poin.
Spalletti sendiri percaya bahwa timnya harus ekstra waspada jika tidak ingin terpeleset di Giornata ke 15 ini. "Pertandingan ini adalah pertandingan yang spesial, namun pertandingan ini tidak berbeda dari pertandingan lainnya," beber Spalletti kepada Soccerway.
"Derby nanti akan mempengaruhi dua area yang berbeda. Laga ini akan mempengaruhi klasemen di Serie A dan juga rivalitas antara kedua tim ini,"
"Simone Inzaghi telah melakukan pekerjaan yang luar biasa di Lazio dan itu berarti Derby ini merupakan derby di posisi atas klasemen. Derby ini akan menjadi Derby yang berbahaya bagi kami." tandas pelatih berkepala plontos tersebut.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Italia 3 Desember 2016 23:10
-
Liga Italia 2 Desember 2016 12:37
-
Liga Italia 2 Desember 2016 12:23
-
Liga Italia 2 Desember 2016 12:19
-
Liga Italia 1 Desember 2016 19:21
LATEST UPDATE
-
Piala Eropa 22 Maret 2025 04:48
-
Piala Eropa 22 Maret 2025 04:41
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 04:32
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 04:12
-
Amerika Latin 22 Maret 2025 03:30
-
Piala Dunia 21 Maret 2025 23:59
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...